Akhir pekan yang lalu kami berturut-turut melayani pesanan nasi box untuk syukuran, buka puasa, gathering dan meeting.

65 nasi box pesanan Pak Billy di Gd. Body Shop Bintaro dalam rangka syukuran anak beliau. Selamat ya Pak Billy.
nasi box ayam bakar Jakarta Isi: nasi, ayam bakar rica, telur balado, perkedel kentang, capcay, sambal, kerupuk, semangka.

225 nasi box untuk panti asuhan Pondok Pesantren Atthoyyibin Jombang dalam rangka bakti sosial Ramadhan yang disponsori oleh Mercedes-benz Tiger Club (MTC). Panti asuhan Atthoyyibin dikelola oleh pimpinan pondok pesantren yang mengasuh sekitar 150 anak yatim piatu dan anak kaum duafa. Sementara MTC sendiri adalah sebuah klub otomotif perkumpulan pengguna dan pecinta Mercedes-Benz Tiger (W123). Isi nasi box: nasi, empal gepuk, ayam balado, sambal goreng kentang telur puyuh, capcay, sambal, kerupuk, semangka, Aqua gelas.
[liputan acara selengkapnya]

20 nasi box pesanan Pak Oki di Permata Bintaro untuk acara gathering dengan rekan-rekannya. Pak Oki ini termasuk salah satu pelanggan kami yang paling setia karena sudah menjadi pelanggan catering harian d’Lina Catering sejak pertama berdiri hingga sekarang. Terima kasih banyak Pak Oki atas support-nya. Isi nasi box I: nasi, ayam bakar, telur balado, sambal goreng krecek, capcay, sambal, kerupuk, semangka. Isi nasi box II: nasi, rendang daging, sambal goreng krecek, so’un goreng, sambal, kerupuk, semangka.

25 nasi box pesanan Ibu Urip di GKI Bintaro Utama untuk konsumsi rapat majelis gereja. Isi nasi box: nasi, empal gepuk, ayam bakar rica, sambal goreng kentang ati, tumis buncis jagung muda, sambal, kerupuk, semangka.

Terbatasnya sumber daya dikarenakan pegawai sudah mulai pulang kampung membuat kami sedikit lebih sibuk dari pada biasanya dan harus kejar-kejaran dengan waktu, sehingga PR sekaligus tukang foto (saya) yang biasanya bertugas mendokumentasikan produk, hanya sempat mengambil gambar satu event saja karena harus ikut membantu di bagian packing.


Anda memerlukan layanan Nasi Box?

d’Lina Catering melayani pesanan nasi kotak atau nasi box khusus untuk berbagai acara. Delivery area meliputi Jakarta, Tangerang, Bekasi, Depok dan Bogor.

Similar Posts